Kursi Kantor

Jika anda adalah pekerja kantoran sejati, pastinya tidak pernah jauh dari kursi kantor. Kursi Kantor merupakan sahabat sejadi meja kantor yang selalu ada untuk memudahkan pekerjaan.

Namun tahukah Anda bahwa kursi kantor ada jenisnya. Berdasarkan penelusuran produk di situs furniture online Samudera-furniture.com, setidaknya ada 4 jenis kursi kerja :

1. Kursi Kantor Staff

Kursi staff adalah kursi kerja yang memiliki desain paling umum dan paling banyak dalam sebuah kantor. Fitur-fitur yang ditawarkan diantaranya : sandaran tangan (legbase), mekanisme hidrolic, footbase material (chrome / nylon), seat material (fabric / oscar).

Kursi Staff Dengan Sandaran Berbahan Jaring

2. Kursi Kantor Direktur

Memiliki sebutan lain seperti kursi eksekutif, kursi direksi, dan kursi bos memiliki ciri desain premium yang tak hanya elegan namun juga eksklusif. Produk kursi kerja ini didominasi oleh model berbahan kulit untuk memberikan kesan mewah khas eksekutif. Pada beberapa tipe, ada yang kaki dan sandaran tangannya menggunakan kayu solid dipadu dengan besi.

3. Kursi Kantor Manager

Jika Anda ingin kursi kantor yang bermodel simpel namun elegan, kursi manager bisa jadi pilihan. Sebab kursi manager baik dari harga maupun model, berada di antara kursi staff dan kursi direktur.
Pengguna jenis kursi kerja ini adalah pekeerja middle level seperti assiten pimpinan, sekretaris atau pimpinan staff.



4. Kursi Kantor Hadap

Kursi hadap adalah sebutan untuk kursi kantor yang tidak menggunakan roda melainkan hanya bertumpu dengan lekukan besi yang menyerupai letter-U. Secara fungsi, kursi hadap biasa digunakan untuk tamu atau peserta meeting.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar